LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Suasana laut yang tenang, gemerlap lampu kapal di kejauhan, serta kilau lampu dari Hotel Katamaran dan Hotel Ayana menemani sejumlah wisatawan di Restoran Le Bajo.
Restoran Le Bajo merupakan salah satu lokasi kuliner terbaik di Labuan Bajo yang terletak di Jalan Pantai Reklamasi Lingkungan I, Kampung Ujung, Labuan Bajo, Kec. Komodo.
Wisatawan terlihat berfoto-foto di dermaga putih yang panjangnya sekitar 300 meter menuju restoran Le Bajo. Sesekali, bunyi ombak terdengar menepis sisi bawah dermaga.
Baca juga :366 Property Hadirkan Standar Baru dalam Investasi Labuan Bajo
“Walaupun banyak yang datang sore kesini, saya lebih memilih untuk datang malam. Suasananya tenang sekali,” ujar Alfa, salah seorang wisatawan pada Kamis (27/2/2025).
Tepat pukul 20.00 Wita, suasana semakin tenang. Beberapa wisatawan asing baru berdatangan, sementara rombongan keluarga asli Labuan Bajo juga hadir untuk merasakan keindahan malam di Le Bajo.
Baca juga :Dampak Kebijakan Efisiensi Anggaran, BPN Mabar Turunkan Target
“Kami sengaja duduk di luar supaya bisa melihat kapal-kapal dan hotel-hotel saat malam hari,” ungkap Menti, seorang wisatawan asli Labuan Bajo.
Le Bajo menawarkan berbagai pilihan minuman dan makanan, serta tempat-tempat foto dengan latar belakang keindahan laut Labuan Bajo dan gugusan pulau kecil yang menawan.
“Silakan mampir ke Le Bajo, teman-teman. Kami buka setiap hari dari jam 11.00 Wita hingga 23.00 Wita,” ujar Uci, pegawai Le Bajo.