SMK Cakrawala Nusantara, Sekolah Unggulan di Sudut Mabar

Ragam1014 Dilihat

LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – SMK Cakrawala Nusantara yang berlokasi di Jl. Pantura, Desa Nanga Kantor Barat, Kecamatan Macang Pacar, Kabupaten Manggarai Barat terus berkomitmen untuk memberikan pendidikan berkualitas di bidang pertanian dan perikanan.


“Yang akan kami genjot terus ke depan itu pengembangan bidang pertanian dan perikanan,” ujar Arnoldus F. Buba, Kepala Sekolah SMK Cakrawala Nusantara, Selasa (18/3/2025).

Dengan visi untuk menjadi sekolah yang unggul, profesional, mandiri, kompetitif, dan siap terjun ke dunia kerja, SMK Cakrawala Nusantara berupaya mencetak lulusan yang siap bersaing di dunia kerja.

Arnoldus membeberkan bahwa misi SMK Cakrawala Nusantara adalah membekali mereka dengan kompetensi sesuai dengan standar kerja nasional dan internasional.

Baca juga :Pemkab Mabar Sambut Rencana Investasi di Pulau Kukusan

“Kami tidak hanya fokus pada aspek akademis, tetapi juga pada pengembangan karakter dan jiwa kewirausahaan siswa,” ungkap Arnoldus.

Ada dua program unggulan di SMK Cakrawala Nusantara, yaitu Agribisnis Perikanan Air tawar dan Agribisnis Tanaman Pangan dan Hortikultura. 

Jurusan Agribisnis Perikanan Air Tawar, kata Arnoldus, fokus pada budidaya ikan air tawar, pengelolaan sumber daya perikanan, dan wirausaha di bidang perikanan. 

Sementara di Jurusan Tanaman Pangan dan Hortikultura, terang Arnoldus, lebih menekankan pada budidaya tanaman pangan, hortikultura, dan pengelolaan usaha pertanian.

Baca juga :Bupati Manggarai Barat Serahkan Usulan P4MI ke Menteri P2MI

“Jika siswa mendalami dan memahami kedua jurusan ini dengan baik, saya yakin mereka bisa punya usaha pertanian dan perikanan sendiri,” terang Arnoldus.

Fasilitas yang dimiliki pun cukup memadai, seperti ruang kelas, lapangan, kantor dan perpustakaan, lahan praktik, serta asrama.

“Semua fasilitas ini dirancang untuk mendukung pengalaman belajar siswa agar lebih maksimal,” kata Arnoldus.


Nikolaus Buba, Ketua Yayasan SMK Cakrawala Nusantara, menambahkan bahwa sekolah ini bertujuan untuk membangun budaya kerja yang baik, kompetitif, dan berkarakter. 

Dengan komitmen yang kuat, sekolah ini siap mencetak generasi penerus yang unggul dan berintegritas.

“Kami ingin siswa-siswi kami memiliki peluang besar untuk mengisi pasar kerja baik,” kata Nikolaus.


Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.