Gabung Sekarang! Open Trip Harian Menyenangkan di Labuan Bajo

Pariwisata312 Dilihat

LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Labuan Bajo, salah satu destinasi wisata yang menarik, kini menawarkan pengalaman seru dengan open trip harian menggunakan speedboat bersama Labuan Bajo Holiday (LABAHO) Tour.


Program ini memberikan kesempatan kepada Anda untuk menjelajahi keindahan pulau-pulau eksotis dan keunikan alam yang ada di sekitarnya.

Anda akan diajak mengunjungi berbagai tempat menarik seperti Pulau Padar, yang terkenal dengan pemandangan alamnya yang menakjubkan. 

Di Pink Beach, Anda dapat menikmati pasir berwarna pink sambil bersantai atau berfoto. 

Komodo Island menjadi destinasi berikutnya, di mana Anda dapat melihat komodo, hewan purba yang menjadi daya tarik utama di Taman Nasional Komodo.

Baca juga :Wisatawan Akui Keindahan Warloka Labuan Bajo

Perjalanan ini juga akan membawa Anda ke Taka Makassar, sebuah pulau kecil yang menawarkan keindahan bawah laut yang memukau, cocok untuk aktivitas snorkeling. 

Manta Point adalah tempat dimana Anda dapat menyaksikan ikan manta yang besar dan elegan, sementara Pulau Siaba dikenal dengan terumbu karangnya yang indah, menjadikan lokasi ini ideal bagi penggemar snorkeling.

Selama perjalanan, Anda akan menikmati berbagai fasilitas untuk memastikan kenyamanan dan kepuasan. 

Tim LABAHO Tour akan menjemput Anda dari lokasi Anda tinggal, menyediakan makan siang lezat bersama camilan untuk mengisi energi di tengah perjalanan. 

Baca juga :Liburan ke Labuan Bajo? Jangan Lewatkan 366 Lounge!

Air mineral dan minuman ringan juga akan disediakan untuk menjaga kesegaran dan kesejukan selama perjalanan. 

Selain itu, peserta akan mendapatkan buah segar sebagai tambahan menu sehat. Semua peralatan snorkeling akan disediakan, dan handuk pantai juga akan siap untuk digunakan. 

Pemandu tur yang berpengalaman akan menemani Anda dan memberikan informasi menarik tentang setiap lokasi yang dikunjungi.

Untuk mengikuti open trip ini, Anda hanya perlu membayar biaya sebesar Rp 1.450.000.


Namun, perlu diingat bahwa biaya ini tidak mencakup tiket masuk ke Taman Nasional Komodo, biaya pribadi, tiket pesawat, dan akomodasi. 

Dengan open trip ini, Anda tidak hanya dapat menikmati keindahan Labuan Bajo, tetapi juga merasakan pengalaman yang menyenangkan dan santai tanpa harus merencanakan setiap detail perjalanan.

Hubungi kami di +62 811-3835-366 atau kunjungi www.labaho.com untuk pemesanan dan informasi lebih lanjut.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *