LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) dan Komunitas Warloka Original mencatat total 504 wisatawan yang mengunjungi Desa Wisata Warloka selama tiga hari libur awal, mulai 31 Maret hingga 2 April 2025.

Pada tanggal 31 Maret, tercatat 173 wisatawan, angka ini meningkat menjadi 192 pada 1 April.
Meskipun ada sedikit penurunan pada 2 April dengan 139 pengunjung, total kunjungan menunjukkan lonjakan yang luar biasa selama libur Lebaran kali ini.
Baca juga :Pantai Atlantis Menciptakan Suasana Romantis
Ahmad Amirudin, penanggung jawab Bukit Anjungan Warloka Pesisir, menjelaskan bahwa biasanya kunjungan wisatawan hanya berkisar antara 20 hingga 30 orang per hari dari Senin hingga Sabtu, dengan hari Minggu menjadi puncak kunjungan.
“Lonjakan libur Lebaran tahun ini sungguh luar biasa!” ungkap Amir, Minggu (6/4/2025).
Baca juga :Liburan ke Labuan Bajo? Jangan Lewatkan 366 Lounge!
Ia menambahkan bahwa promosi melalui media sosial dan pemberitaan berhasil menarik perhatian wisatawan untuk datang ke Warloka.

Sebelumnya, Desa Warloka Pesisir terpilih untuk menjalankan Program Fasmadewi (Fasilitasi Masyarakat Desa Wisata) di Kabupaten Manggarai Barat.
“Warloka memiliki potensi wisata yang luar biasa, keindahan alamnya, dan kekayaan budayanya, yang semuanya layak untuk dikembangkan dan dikunjungi wisatawan,” ujar Stefanus Jemsifori, Kepala Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Kebudayaan (Disparekrafbud) Kabupaten Manggarai Barat.