DPP Manggarai Barat Targetkan PAD Rp700 Juta di Tahun 2025

Ragam492 Dilihat

LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Dinas Perdagangan dan Perindustrian (DPP) Kabupaten Manggarai Barat (Mabar) terus berupaya meningkatkan kinerja untuk mendongkrak Pendapatan Asli Daerah (PAD) hingga tahun 2025.


Kepala DPP Mabar, Gabriel Bagung, menyatakan bahwa target PAD Dinas Perdagangan pada tahun 2025 sama dengan tahun sebelumnya, yaitu Rp700 juta. Untuk mencapai target tersebut, DPP melakukan perjanjian kerja sama dengan para pelaku usaha dan pedagang pasar.

Bagung juga mengungkapkan bahwa target PAD tahun 2024 sebesar Rp700 juta telah terlampaui, dengan realisasi mencapai Rp850.483.200 atau 120% hingga 31 Desember.

Baca juga :Bupati Edistasius Dorong Sinergi Antar Warga

Sebagai upaya peningkatan PAD, DPP fokus menangani 12 pasar di seluruh Mabar, termasuk Pasar Baru dan Pasar Rakyat Batu Cermin (Pasar Wae Sambi) di Labuan Bajo.

“Saya optimis realisasi PAD kita tahun ini juga sama seperti tahun kemarin (2024). Harapannya lampaui target juga,” ujarnya Rabu ( 5/3).

Baca juga :HUT Ke 22, Pemda Mabar Adakan Konser Bertema “Pesta Rakyat”

Selain itu, Dinas Perdagangan juga akan mengadakan pasar murah di beberapa kecamatan di Mabar dalam waktu dekat, khususnya menjelang Ramadhan.


“Tidak semua kecamatan, hanya beberapa kecamatan saja yang banyak saudara kita umat muslim. Karena ini momennya Ramadan,” jelasnya.

Terkait ketersediaan stok pangan selama bulan puasa 2025, Gabriel mengatakan pihaknya terus memantau stok dan harga barang di pasar-pasar Labuan Bajo dan melaporkannya ke Kementerian Perdagangan RI.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *