LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Labuan Bajo kini punya tempat hiburan baru untuk wisatawan. Sebuah bioskop modern bernama Sam’s Studio resmi dibuka dan menjadi bioskop jaringan pertama di luar Pulau Jawa.

Konsepnya unik. Modern, tetapi tetap membawa sentuhan budaya lokal. Bagian depan gedung dihiasi mural besar bergambar Labuan Bajo dan tarian Caci yang langsung menarik perhatian pengunjung.
Terinspirasi Saat Syuting Film di Labuan Bajo
Kehadiran bioskop ini bermula dari pengalaman tim produksi PT Kreatif Graha Pictures saat syuting film “Lima Bintang Timur” pada 2023. Mereka terpesona dengan Labuan Bajo, tetapi sadar tidak ada ruang menonton film untuk warga setempat.
Pemilik PT Kreative Pratama Indonesia (KPI), Yocke Kasegar, mengatakan ide itu muncul setelah produksi film selesai.
“Ketika pertama kali kami membuat film di Labuan Bajo, pemandangannya benar-benar menakjubkan. Namun, setelah film selesai, timbul satu pertanyaan: dimana warga bisa menonton? Dari situlah ide untuk mendirikan Sam’s Studio muncul,” jelas Yocke, Kamis (20/11).
BACA JUGA :
– Momen-momen Langka di Labuan Bajo, Cuma Muncul di Waktu Tertentu
– Tips Memilih Kapal Phinisi di Labuan Bajo
– Tarif Sewa Motor dan Mobil Terbaru 2025 di Labuan Bajo
– Sam’s Studio Hadir di Labuan Bajo, Bioskop Pertama Bernuansa Budaya Manggarai
– Hotel Loccal Collection Labuan Bajo dan Keunikannya
Ia menambahkan, Sam’s Studio Labuan Bajo merupakan hasil kolaborasi antara PT Surya Anugerah Media dan PT KPI.
“Bapak Sonu Samtani, selaku pemilik PT Surya Anugerah Media, telah menjalin kerja sama dengan PT KPI. Saya pun memutuskan membangun bioskop di Labuan Bajo setelah shooting film Lima Bintang Timur tahun 2023. Momen itu menjadi alasan kuat bagi kami membawa Sam’s Studio ke kota ini,” katanya.
Fasilitas Modern, Suasana Nyaman
Sam’s Studio menghadirkan tiga studio, masing-masing berkapasitas 101 kursi. Semua dilengkapi teknologi Dolby System 7 untuk kualitas suara yang lebih jernih.
Suasananya bersih, nyaman, dan dibuat agar setara dengan bioskop-bioskop besar.
Bioskop buka setiap hari dengan lima jadwal tayang dari pukul 12.00 sampai 20.00 WITA.
Harga tiketnya adalah Rp45.000 (hari biasa) dan Rp50.000 (akhir pekan).
Fokus Memutar Film Indonesia
Berbeda dari bioskop pada umumnya, Sam’s Studio hanya memutar film-film Indonesia. Menurut Yocke, ini adalah bentuk dukungan mereka terhadap perfilman nasional.
BACA JUGA :
– Lima Contoh Investasi Properti Menjanjikan di Labuan Bajo
– Jelajah Pulau Sumba 4 Hari 3 Malam bersama LABAHO
– Forkopimda Boalemo, Gorontalo Studi Tiru Pengembangan Bambu di Labuan Bajo
– Rental Mobil Terpercaya untuk Jelajahi Labuan Bajo
– Sopixology Competition 2025 Jadi Daya Tarik Baru Wisata Labuan Bajo
“Kami ingin menampilkan cerita-cerita lokal dan budaya yang ada. Misi Sam’s Studio adalah menghadirkan kearifan lokal yang bisa dinikmati seluruh masyarakat Indonesia,” ujarnya.
Bioskop ini juga punya ruang kreatif untuk mencari dan mengembangkan talenta lokal di Labuan Bajo dan NTT. Karya komunitas film daerah bahkan bisa diseleksi dan ditayangkan di seluruh jaringan Sam’s Studio yang kini mencapai 19 cabang.
Promosikan Pariwisata Lewat Film
Dalam produksi film berikutnya, Sam’s Studio membangun rumah adat Manggarai di Bukit Keranga dan sebuah mercusuar di kawasan KEK Golo Mori. Keduanya dibuat untuk kebutuhan film sekaligus mempromosikan destinasi baru di Labuan Bajo.
“Melihat pemandangan yang menakjubkan, kami ingin promosikan Labuan Bajo melalui film dan trailer. Pariwisata harus dapat dieksplorasi melalui layar lebar,” kata Yocke.

Lapangan Kerja Baru untuk Warga
Sam’s Studio membuka peluang kerja bagi warga lokal, dengan pendampingan oleh tenaga profesional.
“Kami berkomitmen untuk terus mengembangkan SDM di Labuan Bajo. Kami ingin masyarakat setempat ikut serta dalam industri film,” jelas Yocke.
Bupati Manggarai Barat, Edistasius Endi, menyambut baik hadirnya bioskop pertama ini.
“Sam’s Studio memberi wajah baru pada usaha hiburan di Labuan Bajo. Bioskop ini ikut mempromosikan Labuan Bajo lewat film dan membuka ruang positif bagi perkembangan industri kreatif lokal,” ujarnya.
Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.
Mari bergabung di Group WA berita LABUAN BAJO TODAY setiap hari.
Nikmati berita terkini tentang Wisata dan Investasi di Labuan Bajo.















