Liburan ke Labuan Bajo Desember, Aman Nggak Sih? 

Pariwisata115 Dilihat

LABUANBAJOTODAY.COM, MABAR – Desember bukan berarti liburan ke Labuan Bajo harus ditunda. Ada banyak alasan kenapa bulan ini tetap layak dikunjungi.


Kepala Stasiun Meteorologi Komodo Maria Seran menjelaskan bahwa Desember adalah masa peralihan menuju puncak musim hujan. 

Hujan memang mulai rutin turun, namun biasanya terjadi pada sore hingga malam hari. 

“Pada pagi dan siang, cuaca umumnya masih cerah. Jadi aktivitas luar ruang tetap bisa dilakukan dengan menyesuaikan waktu,” katanya, Jumat (14/11/2025).

Suhu di Labuan Bajo berada di kisaran 25–31°C dengan kelembaban tinggi. Meski lebih lembap dibanding bulan-bulan kering, cuacanya relatif stabil dan jarang ekstrem. 

Hujan yang turun singkat juga membuat udara lebih bersih dan bukit-bukit di sekitaran Taman Nasional Komodo tampak lebih hijau.

Keuntungan Liburan di Desember

Desember termasuk low season (kecuali minggu Natal dan Tahun Baru), sehingga suasana lebih tenang.


BACA JUGA :
– Lima Contoh Investasi Properti Menjanjikan di Labuan Bajo
– Jelajah Pulau Sumba 4 Hari 3 Malam bersama LABAHO
– Bandara Komodo Hampir Penuh, Menko AHY Minta Perluasan Dipercepat
– Rental Mobil Terpercaya untuk Jelajahi Labuan Bajo
– Spot Snorkeling di Labuan Bajo, Ada Apa Sih di Siaba Besar?



“Spot di Taman Nasional Komodo itu jauh lebih sepi. Wisatawan bisa menikmati trekking atau ke pantai dengan santai,” ujar Kristop, guide dari Labuan Bajo Holiday (LABAHO).

Selain itu, banyak hotel dan operator tur memberikan harga lebih terjangkau. Alam yang lebih hijau setelah hujan juga jadi nilai plus buat yang suka foto-foto atau bikin konten.

Aktivitas yang Tetap Bisa Dilakukan

Banyak aktivitas tetap aman dilakukan di Desember, terutama di pagi hari saat cuaca cerah.

-Island hopping. Pulau Padar, Pink Beach, Komodo, dan Taka Makassar tetap bisa dikunjungi selama kondisi laut aman. Operator biasanya menyesuaikan rute.

-Snorkeling dan freediving. Spot seperti Siaba Besar, Kanawa, dan Sebayur umumnya masih punya visibilitas yang baik. 

“Kalau pagi biasanya airnya tenang,” kata Kristop.

-Overland trip. Alternatifnya adalah ke Cunca Wulang, Bukit Sylvia, atau Desa Waerebo ketika cuaca kurang mendukung untuk berlayar.

-Sunset dan kuliner. Meski langit kadang berawan, suasana sore tetap menarik dinikmati dari kafe tepi laut.

-Hunting foto. Bukit hijau, langit kelabu, dan laut biru memberi kontras menarik saat musim hujan.

-Bersantai di kapal atau resort. Kalau ombak sedang tinggi, banyak kapal dan resort punya area bersantai yang nyaman.


BACA JUGA :

– Ular Purba Terekam di Dasar Laut TN Komodo, Mirip Alga
– Jelajah Pulau Sumba 4 Hari 3 Malam bersama LABAHO
– Tarif Sewa Motor dan Mobil Terbaru 2025 di Labuan Bajo
– PNBP TN Komodo Tembus Rp89 Miliar, PAD Wisata Mabar Hanya 2 Miliar
– Open Trip Nuca Molas, Jelajah Spot Mirip Jurassic Park di NTT


Diving Masih Bisa?

Menurut Kristop, diving tetap aman dilakukan di Desember selama kondisi arus stabil. Hujan tidak terlalu mempengaruhi kondisi bawah laut.

“Yang penting cek update cuaca dan tetap ikut operator resmi. Biasanya kita pilih spot yang aman,” ujarnya. 

Spot seperti Siaba dan Sebayur masih sering jadi pilihan karena arusnya relatif tenang.

Melihat Komodo di Musim Hujan

Komodo tetap bisa ditemui sepanjang tahun. Bahkan di Desember, alam Pulau Komodo dan Rinca yang lebih hijau membuat pergerakan satwa ini lebih mudah terlihat.

“Komodo sering keluar untuk berjemur setelah hujan. Trekking tetap aman, cuma jalur agak licin, jadi sebaiknya pakai sepatu yang gripnya bagus,” jelas Kristop.

Ranger TN Komodo akan memandu wisatawan di jalur-jalur aman dan mengarahkan ke titik kemunculan komodo.


Kesimpulannya, Aman atau Tidak?

Secara umum, liburan ke Labuan Bajo di bulan Desember tetap aman. Yang penting mengikuti informasi cuaca harian dan arahan dari operator tur.

Pemerintah daerah dan otoritas pelabuhan juga menerapkan aturan ketat untuk kapal wisata. 

“Kalau cuaca tidak memungkinkan, operator pasti tidak akan memaksakan berangkat,” kata Kristop.

Dengan perencanaan fleksibel dan memilih operator resmi, liburan di Labuan Bajo bulan Desember tetap nyaman dan menyenangkan.

Well, Silahkan tulis pendapatnya di kolom komentar ya.

Mari bergabung di Group WA berita LABUAN BAJO TODAY setiap hari.
Nikmati berita terkini tentang Wisata dan Investasi di Labuan Bajo.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *